Imam Nawawi School

Jumpa Pertama di Playdate Homeschooling Imam Nawawi

Event on 10 Desember 2022

Siswa dan Orang Tua merasa senang bertemu satu sama lain secara langsung, saling bermain, belajar, dan bercerita di Playdate Homeschooling Imam Nawawi perdana ini”

Bismillahirrahmanirrahim. Alhamdulillah washalatu wa salam ala rasulillah amma ba’du.

Bogor. HSIN. Kemampuan bersosialisasi merupakan salah satu kemampuan yang perlu ditumbuhkan dalam diri anak kita seiring perkembangannya. Hal tersebut bisa dilakukan dengan mengadakan salah satu acara yang mulai mahsyur disebut ‘playdate’. Seperti halnya Homeschooling Imam Nawawi (HSIN), yang merupakan mitra bagi para orang tua yang menerapkan pendidikan di rumah untuk sang buah hati pada Sabtu, 10 Desember 2022 lalu mengadakan acara playdate perdana untuk siswa-siswi HSIN setara kelas 4-6 SD di INIS Ciomas.

Kegiatan playdate ini alhamdulillah mendapatkan antusiasme yang sangat besar dari para siswa dan orangtua siswa. Baru hari pertama acara dipublikasikan, tak berapa lama kuota sudah penuh. Kegiata ini merupakan bagian fasilitas dari HSIN untuk siswa HSIN program Plus dan Mandiri Plus yang bertujuan agar para siswa dapat belajar dan bermain bersama. Bisa jadi selama ini mereka hanya bertemu secara online, namun kali ini bisa bermain, belajar, berbagi keceriaan dan cerita bersama secara langsung.

 

Agenda kegiatan yang dilaksanakan beragam disesuaikan dengan usia siswa, diawali dengan perkenalan antar siswa dan tutor, praktik bahasa Arab, praktikum IPA tentang pengaruh gaya terhadap kecepatan benda, team building games, membuat salad buah, dan diakhiri dengan sholat dzuhur berjamaah. Selama kegiatan nampak siswa dan tutor sangat berbahagia. Tak ketinggalan, orang tua juga memanfaatkan momentum pertemuan ini untuk saling berbagi pengalaman melakukan homeschooling. Tentunya banyak cerita dan pengalaman menarik yang bisa dibagi dan menjadi insight baru bagi orang tua satu sama lain. Semua berpartisipasi aktif mengikuti rangkaian acara ini.

“MasyaaAllah, syukron jazaakumullohu khoiron kami haturkan kepada asatidzah HSIN yang telah menyelenggarakan playdate siswa HSIN dan mengemasnya dengan cukup menarik. Rumaysha bahagia bisa bertemu, belajar, dan bermain besama dengan teman-temannya dan ustadz dan ustadzah secara langsung. Kami pun senang bisa berjumpa dan sharing dengan orangtua siswa yang lain. Harapan kami, acara seperti ini bisa diagendakan secara rutin dengan kuota siswa yang lebih banyak, atau jika memungkinkan diadakan rihlah/camping untuk siswa HSIN.” ucap Ummu Rumaysha, salah satu orang tua siswa HSIN asal Bekasi.

Kebahagaian yang serupa juga disampaikan oleh Ummu Athallah Lintang, orang tua siswa HSIN Plus yang berasal dari Tangerang Selatan, “Maasyaa Allah, senang sekali Athallah Lintang mengikuti playdate ini. Bertemu teman-teman. Ustadz, dan ustadzha yang biasa hanya bertemu lewat layar. MasyaaAllah kesan putra kami tanya tentang playdate-nya ‘menyenangkan sangaddd’ alhamdulillah. Kami pun orang tua turut senang, bahagia, bertemu dan dapat sharing dengan orang tua lain, para ustadz dan ustadzah, masyaaAllah. Semoga segera diadakan lagi playdate atau fieldtrip dengan teman-teman, ya. Aamin.” (*)

Direktur HSIN, Heni Wilantoro Priantono, S.TP. mengatakan ….

*)

Artikel ini ditulis dan dipublikasikan oleh Divisi Humas Yadin

Customer Service : 0877-1506-0660 > bit.ly/customerserviceyadin

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Daftar Sekarang